
Himpunan Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar baru saja menyelenggarakan “Family Gathering” pada selasa, 13 Juni 2023. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh mahasiswa dan dosen Pendidikan Guru Sekolah Dasar. Tujuan diadakannya “Family Gathering” adalah untuk mempererat tali persaudaraan sesama dosen dan mahasiswa.
Kegiatan diisi dengan beberapa fun game yang dilakukan secara berkelompok, seperti balon ular tangga, bola fokus dan tebak kalimat. Permainan ini diharapkan dapat membangun komunikasi yang bagus antara satu sama lain, dapat bekerja sama dalam tim dan memperkuat persaudaraan antar mahasiswa dan dosen.